• Breaking News

    8 Alasan Kenapa Perusahaan Harus Memiliki Website dan Apa Manfaatnya ??




    8 Alasan Kenapa Anda Harus Memiliki Website Sekaligus Manfaat Website Untuk Bisnis Anda


    Tanpa dapat dipungkiri kita mulai beralih dari era industri menuju era informasi. Hal ini jelas terlihat dari peralihan gaya hidup yang “stay connected” Keadaan ini menyebabkan berbagai perubahan dalam tatanan hidup, yang tentunya mengharuskan sebuah company atau instansi pemerintah untuk mengikuti perkembangan jaman agar tidak tertinggal.

    Aplikasinya seperti email, website, social media dan semua aplikasi yang berbasis pada Internet telah menjadi bagian yang tidak mungkin dapat dipisahkan dalam kehidupan sehari-hari.

    Dukungan smartphone sepeti android ataupun windows phone membuat semua hal tersebut berada dalam genggaman dan tidak lagi dibatasi oleh ruang dan waktu.

    Dengan perkembangan yang sangat cepat dalam dunia maya ini, membuat tuntutan tersendiri dalam kegiatan pengembangan suatu instansi pemerintah.
    Tentunya website menjadi jawaban dari semua masalah diatas.


    Dengan adanya website suatu perusahaan, instansi pemerintah bahkan UMKM memberikan identitas bagi dirinya untuk turut serta dalam persaingan untuk kemajuan. Akses tanpa batas memberikan keleluasaan bagi setiap masyarakat dalam mencari informasi yang cepat dan tepat.

    Munculnya website dalam berbagai tipe pemanfaatan menunjukan kemampuan sekelompok orang yang berhasil memanfaatkan kondisi ini. Saya sangat yakin tentunya kita semua tidak ingin melewatkan kesempatan ini.
    Alasan kenapa harus punyai website?

    Ada beberapa alasan kenapa sebuah perusahaan atau organisasi membutuhkan website, Perlu di ingat diatas sudah diutarakan bahwa perkembangan teknologi semakin pesat dan semua yang kita butuhkan hanya dengan sekali klik di search engine. Dari sini Anda seharusnya sudah menarik kesimpulan kenapa butuh website.
    Lalu, pertanyaan selanjutnya adalah kapan perusahaan membutuhkan website?

    Jawabannya adalah dari Perusahaan itu benar-benar mempunyai keinginan ingin maju. Pentingnya website bagi organisasi maupun perusahaan melihat kecepatan internet yang semakin dahsyat. JIka Anda tidak memiliki website untuk bisnis Anda, bisa dipastikan bisnin Anda akan tertinggal dengan pesaing-pesaing Anda.

    Manfaat website untuk bisnis ataupun alasan kenapa bisnis Anda membutuhkan website? Setidaknya ada 8 alasan sekaligus manfaat dengan anda memiliki website.

    1. Meningkatkan kredibilitas dari bisnis

    Tidak bisa dipungkiri, Sekarang banyak orang menggunakan internet untuk mendapatkan informasi yang mereka butuhkan mengenai sebuah produk atau jasa. Adanya website akan menguntukan bisnis Anda. Jika Anda tidak memiliki website, maka calon pelanggan anda akan pergi ke pesaing anda yang memiliki website.

    2. Menghemat uang

    Mungkin bagi kebanyakan pemilik bisnis akan berpikir bahwa biaya membuat sebuah website professional membutuhkan biaya besar. Hal ini salah besar, Karena yang sebenarnya terjadi adalah biaya membuat website yang lebih menguntungkan dibandingkan tidak memiliki website sama sekali. Selain itu, promosi melalui website jauh lebih murah dibandingkan memasang iklan di koran. Anda akan mengetahui pengunjung yang potensial untuk bisnis anda. Jelas ini adalah cara yang paling efektif dalam segi biaya untuk mempromosikan bisnis anda.

    3. Memudahkan pelanggan mendapatkan informasi terbaru

    Bayangkan website sebagai brosur atau katalog bisnis anda. Lebih mudah dan cepat untuk memberikan informasi melalui website dibandingkan dengan media cetak biasa. Ini membuat website sebagai cara yang efektif untuk menginformasikan mengenai produk terbaru, berita, katalog, ataupun penawaran spesial bagi pelanggan anda.

    4. Dapat selalu di akses

    Website selalu dapat di akses oleh calon pelanggan atau pelanggan anda sepanjang waktu. Website dapat di akses selama 24 jam sehari, 7 hari seminggu, 365 hari setahun!

    5. Target pasar yang lebih luas

    Baik anda menjual produk atau jasa, website anda akan menjadi tempat alternatif untuk menjual. Website adalah tempat yang sempurna untuk menjual produk anda ke pasar yang lebih luas. bahkan untuk di pasarkan ke luar negeri. Bahkan rumah dan mobil saat ini bisa dibeli secara online.

    6. Memberikan tempat untuk menunjukan produk

    Tidak peduli apa bisnis anda, Yang jelas, website adalah tempat yang efektif dan baik untuk menampilkan produk atau jasa anda. Anda dapat memasukkan testimoni atau galeri photo hasil kerja bisnis anda untuk meningkatkan kepercayaan dari calon pelanggan anda. Anda bisa menunjukan apa yang membuat bisnis anda beda dari pesaing anda.

    7. Menghemat waktu

    Jika anda menggunakan cara konvensional, memberikan informasi kepada pelanggan anda dapat memakan waktu yang lama. Baik itu melalui telpon, janji-temu, dalam brosur dan lain-lain. Tapi dengan website, anda dapat memberikan segala informasi mengenai produk atau jasa anda. Jika anda memiliki website, semua informasi akan tersedia untuk pelanggan anda di website, dan pasti akan menghemat waktu anda.

    8. Teman atau pelanggan anda dapat mempromosikan anda

    Apa yang lebih baik dari di promosikan oleh teman atau pelanggan anda? Saat semua informasi sudah ada di internet, maka bagi teman atau pelanggan yang puas dengan produk anda dan ingin membagikannya kepada teman-teman mereka, satu hal yang perlu mereka ingat hanya website anda! Hemat waktu untuk calon pelanggan yang sudah membutuhkan produk atau jasa anda.

    Apa yang harus dilakukan setelah memiliki website ?

    Banyak orang yang tidak menyadari bahwa membuat website atau memiliki website itu tidak semudah apa yang mereka pikirkan.

    Banyak orang mengira mempunyai website berarti website sudah ada di halaman 1 google, mereka tidak sadar bahwa ada banyak cara atau teknik untuk membuat website berada di halaman 1 google.

    Perlu Anda Ketahui

    Membuat website tidak semata-mata hanya masalah hosting dan bandwith saja. Banyak hal yang perlu diperhatikan dengan seksama seperti design, fitur, kapabilitas server, keamanan jaringan dan data, fasilitas support, pengelolaan domain, Search Engine Optimization (SEO), pengembangan sistem masa depan, Kredibilitas Web Developer dan hal lainnya.

    Membangun sebuah website ibarat membangun gengsi (prestige).

    Jadi, jika Anda ingin membangun website yang akan membuat bisnis Anda berkembang, Anda perlu memiliki keahlian digital marketing. Jika Anda tidak memiliki keahlian itu, Anda dapat menyewa jasa pembuatan website dan digital marketing sekaligus.

    JIka Anda belum memiliki website dan ingin membuat website yang cocok dengan bisnis atau usaha anda, Anda dapat menguhubungi kami klik disini. Anda dapat menghubungi kami untuk membuat website dari bisnis anda di kenal banyak orang, silahkan hubungi kami untuk informasi lebih lanjut, klik disini.

    Jenis-Jenis Website Berdasarkan Fungsi, Platform, dan Sifatnya

    Infokan pada teman/kerabat anda yang membutuhkan informasi ini. KLIK TOMBOL :

    FacebookGoogle+Twitter WhatsApp

    Tidak ada komentar

    Post Bottom Ad