• Breaking News

    Cerita Menarik Tentang Menu Sarapan PM Lee dan Presiden Jokowi di Singapura

    Nograhany Widhi K - detikNews
    Jakarta - Perdana Menteri (PM) Singapura Lee Hsien Loong menyuguhkan menu nasi lemak dan roti prata saat mengundang sarapan bersama Presiden Jokowi dan keluarga pada Sabtu (22/11) kemarin. Meski nasi lemak ini dipesan dari food court, namun kelezatannya sangat terkenal. 

    PM Lee menyebutkan dalam foto yang diunggahnya ke Facebook bahwa menu sarapan bersama Presiden Jokowi adalah " Selera Rasa Nasi Lemak from Adam Road and Roti Prata from Madras New Woodlands". Selera Rasa Nasi Lemak, adalah salah satu stand makanan di food court, Adam Road Food Centre. 

    Keistimewaan nasi lemak -- di Jakarta dikenal sebagai nasi uduk-- yang didirikan oleh keluarga Hassan Bin Abdul Kadir sejak 1998 ini adalah memakai beras Basmati yang tumbuh di Himalaya dan mendapat pengairan dari salju di pegunungan tertinggi di dunia itu. 

    "Biji berasnya panjang, lembut tapi tidak basah," demikian penjelasan dari situs Selera Rasa Nasi Lemak, selerarasa.com yang dikutip detikcom, Minggu (23/11/2014). 

    Tak cuma beras Basmati untuk nasi lemak saja yang diimpor dari Himalaya, cabai untuk membuat sambal yang menemani nasi lemak itu juga diimpor dari India. Harganya, seperti yang tertera di situsnya, Selera Rasa memiliki beberapa paket. Mulai dari Paket A yang berisi nasi lemak, kering teri, telor mata sapi, sambal dan irisan mentimun dipatok sekitar SG$ 2,5 - 2,70 (1 SG$ = Rp 9.300) hingga yang paling mahal adalah paket Royal Humble dengan nasi lemak, kering teri, sayap ayam, perkedel, ikan filet goreng, telor mata sapi, sambal hingga irisan mentimun yang dipatok SG$ 5,50 - 5,70 (sekitar Rp 45 ribu-an). 

    Menurut situs Asia One, nasi lemak ini memang terkenal kelezatannya. Bahkan Sultan Brunei Hasanal Bolkiah selalu memborong bila ke Singapura. 

    "Sultan Brunei selalu membungkus lusinan paket nasi lemak ini saat dia berkunjung ke Singapura," demikian dilansir Asia One edisi Sabtu, 22 November 2014 ini.

    Infokan pada teman/kerabat anda yang membutuhkan informasi ini. KLIK TOMBOL :

    FacebookGoogle+Twitter WhatsApp

    Post Bottom Ad